Minggu, 13 Mei 2012

Borussia Dortmund bermain gemilang di final DFB

BOLA DUNIA TERPERCAYA DAN NOMER SATU
KLIK DISINI !!!


STRIKE BOLA -- Berlin - Borussia Dortmund bermain gemilang di final DFB Pokal dan sukses mengalahkan Bayern Munich. Terkait performa anak asuhnya kala menghantam The Bavarians 5-2, Juergen Klopp pun takjub sampai tak bisa berkomentar apapun.

Dalam laga yang dihelat di Olympia Stadion, Minggu (13/5/2012) dinihari WIB, Dortmund tampil nyaris sempurna, meskipun Bayern pun beberapa kali mengancam gawang mereka sejak babak pertama.

Mengandalkan serangan balik cepat, Dortmund mampu menggelontorkan lima gol ke jala Manuel Neuer lewat hat-trick Robert Lewandowski, Shinji Kagawa dan Mats Hummels. Sementara itu jala Dortmund hanya jebol lewat penalti Arjen Robben dan Franck Ribery.

Alhasil Dortmun pun mampu meraih gelar DFB Pokal ketiganya sekaligus menuntaskan musim 2011/2012 dengan dobel gelar, setelah sebelumnya sukses mempertahankan titel Bundesliga.

Sebuah musim yang sempurna yang bagi Dortmund dan terlebih lagi penampilan Die Borussien di partai final itu. Bayern boleh dibilang seperti diajarkan bagaimana bermain bola oleh sekumpulan pemain muda Dortmund.

Permainan efektif, umpan-umpan pendek yang dipadukan dengan kecepatan serta finishing para pemainnya, Dortmund benar-benar membuat Bayern tak berkutik. Mereka jadi tim pertama sejak Wolfsburg di tahun 2009 yang mampu mengalahkan Bayern setidaknya dengan selisih tiga gol.

"Ini adalah final kompetisi yang tidak pernah dibayangkan sebelumnya oleh para pemain Dortmund," ujar Klopp di AFP.

"Kami sangat bagus dalam penyelesaian akhir dan mencetak gol-gol yang sangat bagus. Sulit untuk mengatakan mengenai apa yang sedang terjadi pada kami," tuntasnya