Rabu, 09 Mei 2012

Alves: Pellegrino Bisa Jadi Guardiola di Valencia

BOLA DUNIA TERPERCAYA DAN NOMER SATU
KLIK DISINI !!!


STRIKE BOLA -- VALENCIA – Penunjukkan Mauricio Pallegrino sebagai entrenador baru Valencia, disambut hangat portero Diego Alves. Menurutnya, Pallegrini bisa menjadi seorang Josep Guardiola di Mestalla.

Pallegrino ditunjuk sebagai pelatih baru Valencia menggantikan Unai Emery dan akan menerima kontrak selama dua tahun bersama Los Che. Alves menilai Pallegrino memiliki potensi untuk bisa mematahkan dominasi dua kekuatan super La Liga Spanyol.

“Pallegrino, saya pikir dia adalah simbol klub. Saya tidak tahu banyak pribadinya dan saya tidak ada paham tentang cara kerjanya. Saya pikir itu seperti berjudi. Tapi itu bisa dia bayar dengan cara yang Guardiola lakukan di Barcelona,” ujar Alves, seperti disitat Goal, Rabu (7/5/2012).

“Dia telah mengetahui lebih baik klub ini dibandingkan saya. Itu yang membuat perjalanan dia sama seperti Guardiola. Dia juga tahu apa yang dibutuhkan klub untuk mendatangkan tujuan mereka musim depan,” sambung mantan kiper Almeria tersebut.

Pellegrino merupakan mantan bek tengah di Valencia yang telah memenangi gelar La Liga pada musim 2002 dan 2004. Pelatih 40 tahun itu juga pernah memenangi gelar juara Piala UEFA. Dia lantas bekerja sebagai asisten pelatih Rafael Benitez di Liverpool dan Inter Milan.

Sayangnya meski Alves yakin kalau Pallegrino bakal sukses melatih Valencia, dia merasa Pallegrino bakal kesulitan mematahkan dominasi Real Madrid dan Barcelona di negeri Matador ini.

“Itu bakal menjadi hari-hari yang menyulitkan baginya untuk bisa bersaing dengan Madrid dan Barca. Kami tahu bahwa kekuatan Real Madrid dan Barcelona sangat berbeda dari Valencia. Mereka dua kekuatan global, bahkan mereka nyaris menggapai final di Liga Champions musim ini,” tutupnya

sumber : http://euro.okezone.com