Rabu, 09 Mei 2012

Milito: Stramaccioni Bikin Inter Pede

BOLA DUNIA TERPERCAYA DAN NOMER SATU
KLIK DISINI !!!


STRIKE BOLA -- MILAN – Para punggawa Inter Milan tampaknya bakal sangat setuju bila Andrea Stramaccioni tetap menjadi pelatih Nerazzurri untuk musim depan.

Setelah sang kapten Javier Zanetti dan Esteban Cambiasso mendukung Stramaccioni, kini giliran Diego Milito yang angkat suara. Attacante berusia 32 tahun ini menilai Stramaccioni memberikan kepercayaan diri bagi pemain-pemain Inter.

"Jujur, saya tak terlalu mengenal dia (Stramaccioni) sebelumnya, dan begitupun pemain lain. Bagi seorang pelatih berusia 36 tahun, itu memang sangat mengejutkan,” ungkap Milito seperti dilansir Football-Italia, Kamis (10/5/2012).

“Tetapi, dia mampu mempersiapkan diri dengan baik dan tahu bagaimana meningkatkan kepribadiannya dan kepercayaan kepada tim. Dia juga telah memberikan kami kepercayaan diri," kata pemain internasional Argentina ini.

"Tentu setelah kehadiran dia, semuanya berubah di lapangan. Dia ingin tim ini harus bermain menyerang," lanjutnya.

Stramaccioni sendiri diplot sementara waktu menggantikan pelatih Claudio Ranieri yang dipecat Maret lalu. Tapi, Presiden Massimo Moratti terlihat juga kagum dengan raihan La Beneatama, terutama usai memenangi laga derby della Madonnina melawan Milan dengan skor 4-2.

“Memang membingungkan kami bekerja dengan tiga pelatih berbeda dalam satu musim, karena taktik, cara bermain, dan metode cara bekerja berubah juga dan itu mengubah mental tim,” terang Milito.

Prestasi Stramaccioni membesut Inter memang terbilang cukup bagus, apalagi dia hanya membawa klub kota mode ini kalah sekali dari delapan laga. Lima kemenangan berhasil dibawa pulang Nerazzurri, sedangkan dua laga lainnya berakhir imbang.